WAY KANAN – Kapolres Way Kanan, AKBP Didik Kurnianto, S.I.K., melaksanakan kunjungan kerja (kunker) perdana ke Mapolsek Banjit pada Rabu (21/01/2026). Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus memberikan arahan strategis kepada personel di awal masa jabatannya.
Dalam arahannya di hadapan jajaran personel Polsek Banjit, AKBP Didik Kurnianto menyampaikan pesan khusus dari Kapolda Lampung terkait pengembangan karier anggota. Ia memotivasi personel yang memiliki keinginan untuk melanjutkan pendidikan kepolisian (sekolah kedinasan) agar mempersiapkan diri sedini mungkin.
"Sesuai pesan Bapak Kapolda Lampung, bagi anggota yang ingin sekolah, persiapkan diri dengan baik. Jaga kesehatan, fisik, dan administrasi. Prestasi dan kesiapan diri adalah kunci untuk jenjang karier yang lebih tinggi," tegas AKBP Didik.
Namun, di samping motivasi tersebut, Kapolres juga memberikan himbauan terhadap kedisiplinan anggota. Ia menegaskan tidak akan memberikan toleransi terhadap pelanggaran yang merusak citra Polri.
"Saya ingatkan dengan tegas, jangan sekali-kali menyentuh narkoba, hindari judi online (judol) yang sedang marak, jauhi minuman keras (miras), dan jangan ada yang melakukan perselingkuhan. Saya tidak akan segan mengambil tindakan sesuai aturan yang berlaku bagi siapa pun yang melanggar," ujar Kapolres.
AKBP Didik Kurnianto berharap seluruh personel Polsek Banjit dapat fokus pada tugas pokok melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat dengan integritas tinggi. Ia menekankan bahwa keharmonisan rumah tangga dan perilaku bersih anggota Polri adalah fondasi utama dalam menjalankan tugas negara.
Kegiatan ditutup dengan peninjauan fasilitas pelayanan publik di Mapolsek Banjit untuk memastikan masyarakat mendapatkan layanan kepolisian yang prima dan transparan. (Firman)
