Beritaindoterkini-Sentra Wyataguna Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) menggelar kegiatan Implementasi Bantuan Rehabilitasi Sosial (ATENSI) bagi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) di Kabupaten Way Kanan.
Bupati Way Kanan Ayu Asalasiah,S.ked yang diwakili oleh Asisten Bidang Tapem dan Kesra, Drs. Ade Cahyadi, MSi secara langsung membuka acara Implementasi Bantuan Rehabilitasi Sosial (ATENSI) Bagi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) Kabupaten Way Kanan oleh Sentra Wyataguna Kemensos RI, Rabu (7/8/2025).
Dalam kegiatan ini, Sentra Wyataguna Kemensos RI memberikan bantuan ATENSI kepada PPKS yang membutuhkan, meliputi bantuan Alat Bantu Disabilitas dan paket pemenuhan nutrisi di 9 Kecamatan se-Kabupaten Way Kanan sebanyak 256 KPM.
Kegiatan Implementasi Bantuan ATENSI ini merupakan salah satu upaya Kemensos RI dalam meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat, khususnya PPKS yang membutuhkan. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan PPKS dapat meningkatkan kualitas hidup dan menjadi lebih mandiri.
Hadir dalam acara ini Kepala Dinas Sosial Kabupaten Way Kanan, Bismijanadi SE. MM dan Renny Setya Ningsih dari Sentra Wyataguna Bandung.
Dalam kegiatan ini,Sentra Wyataguna Kemensos RI berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya PPKS yang membutuhkan. Dengan kerja sama dan sinergi antara pemerintah Pusat,Daerah dan masyarakat, diharapkan kesejahteraan sosial dapat tercapai dan PPKS dapat hidup dengan lebih sejahtera.(*Firman)